Bhabinkamtibmas Desa Cidadap Polsek Simpenan Polres Sukabumi Gelar DDS Cegah Konflik dan Ciptakan Keamanan Jelang Pemilu 2024

    Bhabinkamtibmas Desa Cidadap Polsek Simpenan Polres Sukabumi Gelar DDS Cegah Konflik dan Ciptakan Keamanan Jelang Pemilu 2024
    Bhabinkamtibmas Desa Cidadap Polsek Simpenan Polres Sukabumi Gelar DDS Cegah Konflik dan Ciptakan Keamanan Jelang Pemilu 2024

    Dalam upaya mencegah potensi konflik menjelang Pemilu 2024, Bhabinkamtibmas Desa Cidadap, Bripka Purnama Sidik, S.H, melaksanakan kegiatan Door to Door System (DDS) atau Cooling System pada hari Jumat. Kegiatan ini berlangsung di Toko Alfamart Kp. Cidadap, mulai pukul 13.00 WIB hingga selesai.

    Dalam pertemuan tersebut, Bripka Purnama mengajak masyarakat untuk bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan masing-masing. Ia memberikan himbauan penting terkait pelaksanaan tahapan kampanye dan pemilu agar berlangsung dengan aman, damai, dan sejuk.

    “Masyarakat diharapkan mendukung kinerja Polri dan menolak berita hoax serta ujaran kebencian yang dapat memecah belah persaudaraan, ” ujar Bripka Purnama. Ia juga menjelaskan tentang pentingnya Cooling System sebagai langkah antisipatif untuk menjaga persatuan dan kesatuan bangsa, agar Pemilu dapat terlaksana dengan baik.

    Dalam kesempatan ini, Bhabinkamtibmas juga memberikan sosialisasi terkait Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO), mengingatkan masyarakat untuk tidak tergiur oleh tawaran bekerja di luar negeri. Ia menekankan pentingnya menjaga remaja dari kenakalan seperti narkoba, tawuran, dan penggunaan knalpot brong.

    Bripka Purnama juga mengingatkan agar masyarakat tidak membuka lahan pertanian dengan cara membakar, untuk mencegah terjadinya bencana alam, serta mengajak warga untuk waspada saat memarkir kendaraan guna mencegah pencurian.

    Sebagai bagian dari upaya meningkatkan keamanan, ia mengajak warga untuk aktif melaksanakan pos kamling dan melaporkan setiap hal yang mencurigakan kepada pihak kepolisian.

    Kegiatan DDS ini berjalan dengan tertib dan kondusif, mencerminkan komitmen masyarakat Desa Cidadap untuk menjaga keamanan dan ketertiban menjelang Pemilu. Diharapkan, dengan langkah ini, pemilu yang aman dan damai dapat terwujud, serta masyarakat semakin peduli dan waspada terhadap lingkungan sekitar.

    polres sukabumi polda jabar
    Sukabumi

    Sukabumi

    Artikel Sebelumnya

    Bhabinkamtibmas Gelar DDS di Desa Ciracap...

    Artikel Berikutnya

    Bhabinkamtibmas Desa Loji Polsek Simpenan...

    Berita terkait

    Follow Us

    Recommended Posts

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    TV Parlemen Live Streaming
    Hidayat Kampai: Ketika Nada Terlarang Mengusik Fokus Siswa
    Hendri Kampai: Saatnya Nikel Bicara! Mimpi Indonesia Menjadi Raja Komponen Kendaraan Listrik